Kemendiknas Jamin Ujian Nasional Ulang Gratis


Kementrian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) menyiapkan anggaran ujian nasional (UN) sebesar Rp 562 miliar yang diperuntungkan mulai ujian pokok, susulan hingga ulangan.

Karenanya 7.648 siswa yang tidak lulus Ujian Nasional dari 267 sekolah se Indonesia, diberi kesempatan mengikuti ujian ulangan pada 10-14 Mei 2010, tidak dipinggut biaya sepeserpun. Mengingat, Kemendiknas sudah menyiapkan anggaran untuk ujian ulang.

Jika ada pihak sekolah yang meminta bayaran / pungutan untuk Ujian Nasional ulang, orang tua siswa harus melaporkan masalah itu ke Diknas daerah hingga pusat.

“Ujian Nasional kali ini memang belum dapat dikatakan final. Karena siswa yang tidak lulus cukup banyak dan dapat melakukan perbaikan di ujian ulangan. Siswa yang tak lulus, tak perlu khawatir soal biayanya,” ungkap Fasli Jalal, Wakil Menteri Pendidikan Nasional, di Jakarta.

Dana sebesar itu, sambung Fasli, digunakan untuk mencetak soal ujian, membayar pengawas, dan panitia-panitia pekerja. Sehingga untuk Ujian Nasional ulang sudah ada anggaran sehingga tak perlu lagi dipermasalahkan bagi siswa yang tak lulus ujian.

Dikatakan, meski terjadi kritikan, pemerintah tetap melaksanakan Ujian Nasional. Memang, ada kelemahan-kelemahan yang timbul dalam penyelenggaraan Ujian Nasional namun akan coba dibenahi pada tahun mendatang dan tidak dibubarkan.

“Kalau kompetensi gurunya kurang, akan ditambah dengan memberikan pelatihan-pelatihan, kalau sarana prasarana sekolahnya yang kurang, akan ditambah atau diperbaiki. Kelemahan itu memang ada dan setiap tahunnya terus diperbaiki,” tandasnya.

Sumber : mahasiswa.com

0 komentar:

Posting Komentar

Pesan Anda Ilmu Bagi Kami